Kamis, 28 Juni 2012

Analisis Jurnal Sistem Pakar untuk Mendiagnosa Kerusakan Komputer dan Memberikan Saran Perbaikan


Komputer merupakan suatu perangkat elektronika yang dapat menerima dan mengolah data menjadi informasi, menjalankan program yang tersimpan dalam memori, serta dapat bekerja secara otomatis dengan aturan tertentu.
Akibat perkembangan teknologi global dan tuntutan kebutuhan manusia, komputer bukan merupakan barang mewah. Sebagai suatu alat, komputer bisa mengalami kerusakan baik yang disebabkan oleh kesalahan mengoperasikan (kesalahan dari faktor pemakai) maupun kerusakan yang disebabkan oleh tidak berfungsinya suku cadang peralatan yang mendukungnya (faktor alat).
Salah satu hasil perkembangan perangkat lunak komputer yang bisa bertindak sebagai tutor ini adalah ilmu Kecerdasan Buatan yang salah satu bidangnya meliputi Sistem Pakar. Sistem pakar merupakan program komputer yang menirukan penalaran seorang pakar dengan keahliannya pada suatu wilayah pengetahuan tertentu. Sistem pakar ini berusaha mengapdosi pengetahuan manusia ke komputer, agar komputer dapat menyelesaikan masalah seperti yang
biasa dilakukan oleh para ahli. Misalnya dalam masalah penanganan terhadap kerusakan komputer yang ada di jurnal ini, seorang pemakai bisa melakukan konsultasi kepada sistem pakar untuk mengetahui jenis kerusakan yang terjadi, dan sistem pakar akan memberikan saran cara perbaikannya.
                                                                                                                               
Metode penelitian yang dipakai dalam jurnal ini
Data penelitian yang ada di jurnal ini berupa pengetahuan tentang berbagai macam jenis kerusakan komputer dengan gejala-gejala yang diberikan, serta solusi atau cara perbaikannya. Pengetahuan ini dikumpulkan dari beberapa sumber yaitu buku-buku referensi, informasi dari internet, dan informasi dari nara sumber (praktisi dan teknisi komputer). Dan langkah operasional yang dilakukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :
1.      Menentukan apa saja yang menjadi input (masukan)
2.      Penuangan proses dalam bagan alur atau algoritma dan basis aturan dalam bentuk representasi pengetahuan berbentuk kaidah dan tabel keputusan, dan pengemasan pengetahuan ke dalam basis data dan relasi antar tabel.
3.      menentukan apa saja yang menjadi ouput atau hasil dan kesimpulannya
4.      pengubahan ke dalam bahasa yang mudah dimengerti oleh komputer yaitu pembuatan shell sistem pakar, dalam hal ini digunakan bahasa Visual Basic versi 6.0.

Hasil dan Pembahasan Dalam Jurnal Sistem Pakar ini
            Masukan dalam sistem ini berupa pengetahuan mengenai macam kerusakan, jenis kerusakan, dan ciri kerusakan yang ada pada komputer. Sedangkan keluaran sistem ini berupa solusi yang diberikan oleh sistem yaitu cara melakukan perbaikan terhadap kerusakan komputer. Pengetahuan dalam sistem baik pengetahuan sebagai masukan sistem maupun keluaran sistem direpresentasikan menggunakan tabel keputusan dan kaidah produksi. Berikut adalah tabel yang disusun relasi antar tabel untuk menunjukkan keterhubungan antara
pengetahuan yang satu dengan pengetahuan lain yang bersesuaian.
Sistem pakar ini dibangun menggunakan metode penalaran maju (forward chaining). Cara kerja metode ini adalah dimulai dari fakta macam kerusakan yang ada, dilanjutkan pada jenis kerusakan kemudian ciri kerusakan. Berdasarkan informasi-informasi yang diberikan, sistem akan menalar untuk mencari solusi yang sesuai. Cara kerja ini didasarkan pada basis aturan yang ada.
Hasil implementasi dari sistem ini ditunjukkan pada contoh kasus konsultasi berikut. Tampilan awal system ditunjukkan pada Gambar 2. Pemakai yang akan melakukan konsultasi dihadapkan pada pilihan macam kerusakan sebagai fakta awal yang dialami terhadap komputernya setelah meng-klik menu “KONSULTASI” (Gambar 3).
Gambar 2
Gambar 3

Misalkan pemakai memilih macam kerusakan “komputer ngadat”, maka sistem akan melanjutkan dengan menawarkan beberapa pilihan jenis kerusakan yang harus dipilih pemakai. Selain memberikan solusi, sistem juga dapat memberikan penjelasan mengapa solusi tersebut yang diberikan, yaitu dengan melakukan penelusuran terhadap fakta-fakta yang diberikan. Dan penjelasan ini merupakan salah satu karakteristik sistem pakar yang ada dalam jurnal ini. Untuk bisa masuk ke lingkungan tersebut, harus dilakukan dengan cara “log in” ke menu administrator. Dalam lingkungan pengembangan pada sistem ini akan ditunjukkan semua pengetahuan yang digunakan dalam sistem yang tersimpan.

Kesimpulan
Dalam melakukan identifikasi awal terhadap kerusakan komputer yang dialami oleh seseorang bisa menggunakan sistem pakar ini. Dengan sistem ini pemakai bisa melakukan konsultasi mengenai hal-hal yang terjadi pada komputernya dan sistem ini juga akan memberi solusi berupa diagnosa tindakan yang bisa dilakukan oleh pemakai.

Referensi
Mustadifah, H., Prawijaya, H., Aryanto, D. 2011. EXCOMP : Sistem Pakar untuk Mendiagnosa Kerusakan Komputer dan Memberikan Saran Perbaikan. http://jurnal.ump.ac.id/index.php/juita/article/download/88/82

Minggu, 29 April 2012

Pekerjaan bidang psikologi yang menggunakan media/alat bantu komputer


Ilmu psikologi merupakan ilmu yang sangat luas jangakauannya, dan dapat mencakup berbagai macam aspek pekerjaan. Banyak lulusan S1 jurusan psikologi yang bisa melanjutkan sekolah atau pun bekerja. banyak pekerjaan yang dapat di ambil oleh para lulusan psikolog. Akan tetapi, disini saya akan membahas tentang beberapa pekerjaan lulusan fakultas psikologi yang juga melibatkan komputer di dalamnya. Karena sebagaimana yang kita tahu, di zaman yang serba maju ini pastilah komputer sangat dibutuhkan untuk mempercepat pekerjaan.
1.      1. Dosen Jurusan Psikologi
Sebagai tenaga pengajar dari ilmu psikologi, media komputer sangatlah dibutuhkan untuk menyimpan data-data materi untuk diajarkan kepada mahasiswa/mahasiswinya. Dosen juga bisa mencari kasus-kasus contoh baru di masyarakat untuk diberikan pada mahasiswanya. Dosen juga bisa menyimpan nilai di media komputer tersebut.
2.    2.   Psikolog Forensik
Bidang pekerjaan sebagai psikolog forensik sangatlah menantang. Disini kita dapat melihat berbagai perilaku yang bisa dilihat oleh para pelaku-pelaku kejahatan. Seperti koruptor, pembunuh dan lain sebagainya. Disini psikolog bisa mencatat data-data terakhir mengenai pelaku di komputernya.  Agar bisa mengetahui tentang aspek-aspek perilaku yang dilakukan oleh si pelaku kejahatan. Komputer juga bisa dihubungkan dengan alat pendeteksi kebohongan, untuk mendeteksi kebenaran jawaban pelaku.

Senin, 05 Maret 2012

Mencari Pekerjaan dengan Mudah dan Informatif di cariJob.com Indonesia


Mencari pekerjaan di zaman modern ini memang terasa sulit, baik itu persaingannya atau persyaratan yang ditentukan oleh lembaga atau perusahaan terkait. Akan tetapi mencari pekerjaan sekarang dapat dipermudah dengan situs-situs pekerjaan yang semakin marak di Indonesia. Tentu dengan maraknya situs-situs mencari pekerjaan ini akan memudahkan kita sebagai pelamar kerja, baik waktu, tenaga dan materi. Karena itu saya mencoba untuk menganalisa bagaimana cara mencari pekerjaan di situs cariJOB.com Indonesia.
Pertama, saya membuka situs cariJob.com ini lalu mencoba Sign Up.
Tampilan awal situs
Seperti inilah tampilan awal dari situs cariJOB.com ini. Ada beberapa pilihan menu yang mudah dimengerti dibandingkan situs mencari pekerjaan lain yang rata-rata sulit untuk dimengerti menunya. Pada tampilan ini terlihat kotak Sign In yang terdapat di bagian kanan atas. Jika sebelumnya sudah mempunyai akun, tinggal dimasukkan ID nya, jika belum anda tinggal mengklik daftar yang ada di bagian bawah kotak sign in.
Jika anda baru pertama mendaftar maka akan keluar tampilan seperti ini setelah anda mengklik daftar
Proses mendaftar
Dan disini pendaftar tinggal mengisikan data dirinya di sini juga halaman-halaman selanjutnya seperti riwayat pendidikan, domisili, pekerjaan yang diminati, pendeskripsian diri dan lain sebagainya.
Ketika sampai di langkah terakhir, pendaftar diharuskan memverifikasi email yang dipakai untuk mendaftar pada situs ini. Setelah diverifikasi maka akan muncul tampilan seperti ini 
Artikel Informatif
Disini ada ucapan selamat datang dari admin situs ini, dan dibawahnya terdapat juga artikel yang sangat bermanfaat bagi para pelamar kerja yang akan melamar kerja ataupun tips-tips yang diberikan oleh situs ini seperti contoh gambar diatas.
Hal ini sangat memudahkan para pekerja dan tentu saja memberikan informasi yang penting bagi para calon pekerja agar bisa melakukan yang terbaik, baik saat ingin melamar, disaat bekerja maupun disaat ingin keluar dari perusahaan (PHK).
Selanjutnya akan keluar tampilan seperti dibawah ini
Salah satu Fasilitas Web
Ketika keluar tampilan ini maka akan muncul update Curriculum Vitae. Bagi yang sudah mempunyai Curriculum Vitae tinggal memasukkannya dengan format pdf di menu yang tersedia. Tapi jika pendaftar belum membuat atau ingin yang “simple” dapat langsung dibuat di situs tersebut.
Bagi pendaftar kerja yang mencari informasi soal CPNS, di situs ini juga terdapat menu tersendiri seputar informasi soal CPNS. Baik artikel, tips-tips soal CPNS dan Informasi terbaru mengenai pendaftaran CPNS. 
Dan pada menu cari lowongan, pendaftar tinggal memasukkan kata kunci yaitu nama perusahaan atau jabatan yang ingin dicari, lalu Bidang usaha, bidang pekerjaan, Kota dan Pendidikan.
Atau pada menu Pasang Iklan. Disini memudahkan pekerja untuk mempromosikan dirinya pada situs ini, yang memungkinkan dilihat perusahaan-perusahaan dalam merekrutmen pekerja.
Demikian analisis yang saya berikan pada situs cariJOB.com, mudah-mudahan berguna dan bermanfaat bagi para calon oekerja yang akan melamar pekerjaan dengan cara yang mudah dan tentu saja informatif
Kurang lebihnya saya mohon maaf,
Salam,
Hanna Amalita ;)